images from: http://www.flickr.com/photos/emdactive/8707781576/sizes/m/in/photostream/ |
Hampir tiga minggu tergeletak tak berdaya
Baru saya merasa ternyata SEHAT itu NIKMAT
Dan saya saya sadar selama ini saya kufur nikmat. Nikmat sehat
Ya Allah sehat itu niiiikmaaaaaaaaaaaat sekali
Sehat itu MAHAL
Dan lebih dari itu Sehat itu kekayaan berharga
”Ada dua kenikmatan yang banyak manusia tertipu, yaitu nikmat sehat dan waktu senggang”. (HR. Bukhari no. 6412, dari Ibnu ‘Abbas)
Ibnu Baththol mengatakan, ”Seseorang tidaklah dikatakan memiliki waktu luang hingga badannya juga sehat. Barangsiapa yang memiliki dua nikmat ini (yaitu waktu senggang dan nikmat sehat), hendaklah ia bersemangat, jangan sampai ia tertipu dengan meninggalkan syukur pada Allah atas nikmat yang diberikan. Bersyukur adalah dengan melaksanakan setiap perintah dan menjauhi setiap larangan Allah. Barangsiapa yang luput dari syukur semacam ini, maka dialah yang tertipu.”
Alhamdulillah Allah mengingatkan saya dengan sakit
Jika tidak mungkin saya akan kufur nikmat terus. Astaghfirullah
Alhamdulillah, sakit membuat saya banyak bersyukur. Syukur
atas nikmat sehat
Jadi mari jaga kesehatan dan isi waktu sehat dengan
banyak kebaikan. Amin
Karena
dengan sehat kita bisa melakukan banyak hal
Dan saya berjanji dalam hati saya harus menjaga kesehatan agar dapat mendampingi anak-anak sampai mereka dewasa, melakukan banyak hal bersama keluarga dan melihat anak-anak tumbuh dan menjadi orang sukses dan bermanfaat. Amin
aamiin.... Menjaga kesehatan itu juga bagian bersyukur ya, Mbak... :) ira
BalasHapusbetul ya mbak Ira....baru ngerasa sehat itu nikmat setelah kita diuji dengan sakit...
BalasHapusAlhamdulillah sudah sehat ya mak. Ibu itu ibarat pemutar kegiatan rumah. Kalau sampai sakit, dinamikanya pasti beda, kasihan anggota.
BalasHapusiya mak Lusi, alhamdulillah sekarang sudah pulih...semoga sehat selalu kita ya mak..rumah seperti kehilangan arah kalau emaknya sakit...hehehe
BalasHapusbetul mak, sehat itu karunia luar biasa.Alhamdulillah emak dah pulih.smg sehat selalu mak.saya hidup di kantor yg berjualan produk2 herbal mangkanya sedikit tau tentang makna sehat.
BalasHapusmak @Chae rani....iya mak sehat itu luar biasa sekali...:)
BalasHapus